Don't Show Again Yes, I would!

Menariknya Lelang Mobil Bekas

Ketika sebuah perusahaan tambang batu bara terbesar di Indonesia melakukan lelang mobil-mobil Double Cabin-nya, banyak pihak yang tertarik. Ternyata pemenangnya adalah raja mobil bekas dan baru dari Palembang. Lelang mobil bekas tersebut cukup menarik untuk diikuti.
Mobil hasil lelang lalu di bawa ke Palembang dan di parkir di halaman seberang showroom yang ada di dekat perempatan Jalan Veteran. Mobil Double Cabin tersebut terlihat kotor dan belum diberi sentuhan apa pun. Tapi tunggulah sebentar lagi, mobil-mobil bekas lelang itu akan terlihat kinclong dan siap dijual lagi.

Menguntungkan

Membeli mobil dari lelang ternyata cukup menguntungkan. Caranya pun cukup mudah. Mendaftarkan diri dan menyerahkan uang sebesar yang telah ditentukan, lalu hak untuk mengikuti lelang pada hari yang telah disepakati pun bisa didapatkan. Memang harus jeli dulu menentukan mana mobil bekas yang akan dibeli agar tak seperti membeli kucing dalam karung.
Biasanya pihak perusahaan pelelangan tak main-main dalam memberikan pelayanan. Dalam artian, mobil bekas yang akan dilelang sudah melalui penyaringan dan pendataan yang cermat sehingga pihak pemenang lelang nantinya tak harus khawatir tentang mesin dan surat-menyurat kendaraan. Semuanya ditanggung beres. Tapi kalau konsumen tetap ingin membawa mekanik sendiri dan memeriksa mobil bekas yang akan dibelinya, itu pun tidak menjadi masalah.

Usia Mobil Bekas

Usia mobil bekas yang akan dilelang cukup bervariasi. Untuk mobil-mobil bekas perusahaan pertambangan minyak dan batu bara, perusahaan perkebunan biasanya maksimum 5 tahun pemakaian harus sudah lelang karena sudah tidak layak pakai.
Semua mobil dilelang, hingga mobil yang sudah rongsok pun ikut dilelang. Tak tanggung-tanggung, mobil yang akan dilelang bisa mencapai minimal 20 unit. Tidak jarang bahwa perusahaan tersebut melelang mobil-mobilnya kepada karyawannya sendiri sebelum dilemparkan ke pihak publik. Mekanisme pelelangan untuk karyawan ini pun sama. Mendaftar, menitipkan sejumlah uang, lalu ikut acara pelelangan.

Cara Lain Punya Mobil

Terkadang pihak perusahaan oil dan gas tidak ingin memiliki mobil-mobil sendiri. Perusahaan tersebut lebih suka menyewa mobil-mobil yang dibutuhkannya. Jadi mereka tak harus repot-repot mengeluarkan biaya perawatan. Yang dikeluarkan hanya dana sewa, dan dana untuk bensin dan oli. Selebihnya pihak rentallah yang menanggung.
Pihak pemberi penyewaan mobil pun cukup diuntungkan dengan usaha ini. Bagaimana tidak, pihak rental bisa membeli mobil tanpa keluar biaya sepeser pun. Misalnya, pembelian mobil-mobil yang akan disewa melalui kredit bank, lalu pembayaran kredit per unitnya Rp 5 juta/bulan, sedangkan pihak penyewa membayar biaya sewa Rp 10 juta.
Pihak perusahaan rental mobil untung Rp 5 juta. Dari keuntungan itulah pihak rental mobil besar seperti Trac yang dimiliki oleh Astra menjadi semakin besar dan jaya.

Mobil Lelang Lebih Murah

Menurut balai lelang PT. Triagung Lumintu, agar mobil lelang lebih murah 20% dibandingkan dengan harga mobil di showroom. Jadi tidak heran animo masyarakat untuk ikut pelelangan ini semakin meningkat. Walaupun harga BBM akan naik, tampaknya tak mengurungkan para bapak dan sedikit kaum hawa untuk memiliki mobil bekas hasil lelang.

Share:

Jordan Permana (Editor)

Halo, perkenalkan saya merupakan owner dari Terbaru Online. Silahkan kontak kami untuk bekerjasama melalui website ini. Jangan lupa ikuti kami di Google News Terbaru Online Ya Bestie!

Leave a Reply